
JAKARTA – Rumah produksi Heart Pictures resmi merilis poster dan juga teaser perdana film perdana mereka, Do Wa Ju Se Yo pada hari ini, Kamis, 13 Februari.
Meski baru merilis poster, sudah dapat dirasakan nuansa mencekam yang didominasi warna gelap yang menggambarkan atmosfer ketegangan.
Terlebih di poster juga ditampilkan wajah para pemain dengan karakter masing-masing yang semakin menambah rasa penasaran penonton.
Teaser berdurasi 1 menit 31 detik juga tidak kalah mencekam. Alur cerita yang tidak terduga dan akting para pemain yang memukau, teaser film ini dapat membuat penonton penasaran dan tidak sabar untuk menyaksikan filmnya.
Saskia Chadwick sebagai pemeran utama di film ini menuturkan bahwa karakternya akan mengalami emosi layaknya rollercoster.
“Saya merasa tertantang untuk memerankan Tania di film Do Wa Ju Se Yo. Karakter Tania mengalami banyak pasang surut dan emosi yang kompleks. Saya berharap penonton dapat terhubung dengan karakter yang saya perankan dan merasakan apa hang saya rasakan selama syuting,” tutur Saskia Chadwick di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis, 13 Februari.
BACA JUGA:
Executive Producer Heart Pictures, Herty Purba mengatakan bahwa film Do Wa Ju Se Yo akan berbeda dengan film horor lainnya karena menggabungkan dua bahasa yaitu Korea dan Indonesia.
“Do Wa Ju Se Yo bukan hanya sekedar film horor biasa, tetapi juga memiliki unsur drama yang dalam serta pesan moral yang penting,” tutur Hearty Purba.
Film ini akan dibintangi oleh Cinta Brian, Kim Gebe, Dito Darmawan, Aruma Khadijah, William Roberts dan Kim Seoyoung.